3 Pekan Kedepan, Heru Wiwoho Jadi Bupati Pacitan

(Foto:Doc. Pemkab Pacitan)

PACITAN,wartakita.co- Pucuk pimpinan Kabupaten Pacitan resmi diemban Sekretaris Daerah (Sekda) Heru Wiwoho Supardi Putra. Ia resmi ditunjuk sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati Pacitan setelah masa jabatan Bupati Indartato dan Wakil Bupati Yudi Sumbogo berakhir pada Minggu (4/4) kemarin.

Heru Wiwoho ditunjuk sebagai Plh Bupati Pacitan melalui Surat Keputusan (SK) Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. SK Heru Wiwoho diserahkan Khofifah pada Sabtu (3/4) di Gedung Negara Grahadi Kota Surabaya.

Heru akan menjabat sebagai Plh Bupati hingga masa pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pacitan terpilih, yakni Indrata Nur Bayuaji dan Gagarin pada Senin (26/4) mendatang. Selama sekitar 3 pekan Heru akan memimpin roda pemerintahan di kota bejuluk 1001 goa.

Heru Wiwoho merupakan pejabat birokrat yang dikenal luas masyarakat Pacitan. Dia resmi menjabat sebagai Sekda Pacitan sejak Jumat (1/11) tahun 2019 lalu. Sebelum menjabat Sekda dia dikenal publik sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

Dalam karirnya, Heru juga sempat menduduki sejumlah posisi penting. Salah satunya adalah Kepala Dinas Pendidikan Pacitan. Masyarakat berharap Heru bisa melaksanakan tugasnya sebagai Plh. Bupati Pacitan dengan baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *