Tabrak Lari hingga Meninggal Dunia, Pengemudi Mobil Dicari Polisi

Tabrak lari di jalan Mentoro-Arjosari Kamis (20/1) sore. Foto/istimewa.

PACITAN,wartakita.co- Kasus tabrak lari terjadi di jalan Mentoro-Arjosari tepatnya di Dusun Demeling, Desa Purworejo, Pacitan pada Kamis (20/1) sore. Kecelakaan yang melibatkan kendaraan roda 4 dan roda 2 itu merenggut korban jiwa.

Berdasarkan keterangan kepolisian, pengemudi mobil bernomor polisi B 2828 TYO melarikan diri sesaat kecelakaan terjadi. Korban pengendara sepeda motor Honda Vario Bernopol AE 3048 Z diketahui mengalami luka serius hingga dilarikan ke rumah sakit oleh warga setempat.

Naasnya, satu dari dua orang pengendara bermotor tidak berhasil tertolong. Korban bernama Dezalpha Bayu Wijaya warga Desa Purworejo meninggal dunia setelah sempat mendapat perawatan medis secara intensif. Sedangkan Oktazzam Ceysa masih dalam perawatan.

Kecelakaan maut ini bermula ketika mobil Datsun GO berwarna gold, melaju dari Utara ke Selatan di Jalan Mentoro – Arjosari. Sesampai TKP melaju sepeda motor yang dikendarai korban dari arah berlawanan hingga terjadi tabrak depan.

“Diduga karena jarak yang dekat dan pandangan terhalang hujan maka terjadilah laka lantas yang mengakibatkan 1 korban meninggal dunia dalam perawatan di RSUD Pacitan dan penumpang mengalami hematum kepala kesadaran menurun,” kata Ipda Abdul Cholik, Kanit Gakkum Lantas Polres Pacitan pada Kamis (20/1) petang.

Pihak kepolisian telah mengumpulkan keterangan saksi-saksi di Tempat Kejadian Perkara serta mengamankan barang bukti. Berbekal informasi yang diperoleh, Polisi masih terus berupaya mencari keberadaan pelaku tabrak lari.

“Kami bersama warga masih mencari pengemudi kendaraan roda 4,” tandasnya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *