Kolaborasi dalam dunia pendidikan jadi sebuah keharusan demi mewujudkan pendidikan yang berkualitas. Ini pula yang mendasari terciptanya kerja sama BEM STKIP PGRI Pacitan dan SMK PGRI Donorojo.
Kolaborasi itu terwujud dalam kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) yang digelar di SMK PGRI Donorojo, pada 29-30 Januari kemarin. BEM STKIP PGRI Pacitan jadi pemateri dalam kegiatan LDKS yang diikuti oleh puluhan siswa SMK PGRI Donorojo.
Kegiatan tahunan ini bertujuan membentuk cara berpikir dan menambah wawasan tentang tentang kepemimpinan, keorganisasian, kesekretariatan, public speaking, dan berpikir kritis. 23 perserta yang terpilih menjadi pengurus OSIS SMK PGRI Donorojo tahun pelajaran 2022/2023 itu antusias mengikuti kegiatan hingga tuntas.
“Tutor sebaya memungkinkan interaksi antara pemateri dan siswa lebih aktif dibadingkan dengan tutor yang rentang umurnya lebih jauh dari siswa. Diharapkan agar setiap anggota OSIS mampu mengimplementasikan hasil yang didapat dari LDKS tersebut ke dalam program kerja yang telah mereka susun,” ucap Jemi Darmawan, kepala sekolah SMK PGRI Donorojo.
Kegiatan di hari pertama adalah pembekalan lima materi. Penyampaian materi menggunakan metode ceramah dan ditambahkan sesi bermain game tentang materi yang dibawakan, FGD, dan praktek langsung di setiap materinya.
Pada hari kedua, acara baksos dan outbond yang merupakan penutup acara LDKS sekaligus pemantapan materi kembali untuk anggota-anggota pengurus baru OSIS SMK PGRI Donorojo.
“Sebuah kebanggaan bagi teman-teman BEM STKIP PGRI Pacitan bisa membagikan ilmunya kepada teman-teman OSIS. Kami berharap dari adanya kegiatan dapat menjadi titik awal dari lahirnya pengurus baru yang kreatif dan inovatif dalam melaksanakan program kerja. BEM STKIP PGRI Pacitan berterimakasih karena ini juga menjadi kesempatan untuk belajar dan mengasah keilmuan kami,” jelas, Yusuf Mukib, Presiden BEM STKIP PGRI Pacitan.