PACITAN,wartakita.co- Akhir pekan di bulan Februari tahun ini bisa jadi momen paling membanggakan bagi Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji. Sebab, dia mendapat gelar kehormatan oleh Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat.
Gelar kehormatan Kanjeng Raden Tumenggung (KRT) Reksonagoro diserahkan langsung Sinoehoen Kanjeng Soesoehoenan Pakoe Boewono Senapati Ing Ngalanga Ngabdurrachman Sayidin Panatagama XIII kepada Bupati Aji melalui upacara sakral pada Minggu (27/2) pagi.
Gelar Kanjeng Raden Tumenggung umumnya diberikan kepada para tokoh pimpinan yang diyakini keraton mampu berkarya serta melestarikan budaya dan menjaga keberagaman.
Bupati Aji, mengaku sangat terhormat dengan anugerah yang diberikan Keraton Surakarta. Baginya penganugerahan ini merupakan suatu amanah dan motivasi untuk terus berperan dalam melestarikan budaya.
“Insya Allah gelar ini menjadi penyemangat dan motivasi kami untuk mengemban amanah di Kabupaten Pacitan,” kata Bupati Aji.
Pemberian gelar kehormatan ini sudah menjadi sebuah tradisi yang juga bagian jatidiri bangsa yang harus dipertahankan ditengah arus deras globalisasi. (Adv).