Mantap!! SSB Pacitan Sukses Juarai Kompetisi Ngawi Raya U-13

SSB Progres FC juara kompetisi Festival Ngawi Raya U-13. ( Foto/Istimewa).

PACITAN,wartakita.co- Klub sepak bola anak usia 13 tahun Kabupaten Pacitan sukses menorehkan prestasi di Eks Karesidenan Madiun. Tampil pada Kompetisi Festival Ngawi Raya U-13 Minggu (4/9), SSB Progres FC Sirnoboyo jadi yang terbaik.

SSB Progres FC jadi salah satu peserta dari 16 klub sepakbola usia U-13 yang diselenggarakan di lapangan Desa Watualang, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi. Anak-anak Progres FC menyisihkan para peserta yang berasal dari berbagai daerah. Seperti Trenggalek, Ponorogo, Ngawi, Magetan dan Madiun.

Dalam kompetisi itu, Progres FC menjalani 4 pertandingan mulai babak penyisihan hingga grand final. Pada partai puncak, anak-anak Pacitan sukses menumbangkan Leo Krajan Caruban asal Kabupaten Madiun dengan skor tipis 1-0.

Keberhasilan menjuarai Festival Ngawi Raya U-13 ini bisa jadi penawar. Sebab, pada kejuaraan serupa di Madiun beberapa waktu sebelumnya, Progres FC harus puas menjadi runnur-up alias juara kedua.

2 pemain Progres FC jadi Top Skor dan Pemain Terbaik Festival Ngawi Raya U-13. (Foto/Istimewa).

Anak-anak Progres FC menunjukkan potensi menjanjikan selama turnamen yang tiap pertandingannya berlangsung 2 kali 20 menit. Bahkan, beberapa diantaranya dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak dan pemain terbaik Festival Ngawi Raya U-13.

“Alhamdulillah, anak-anak Progres FC bisa menorehkan prestasi membanggakan. Mudah-mudahan saja potensi dan bakat besar anak-anak ini selalu bisa terwadahi dan mendapat dukungan semua pihak utamanya pemerintah,” harap Kardi, orang tua salah satu pemain Progres FC.

Rencananya, SSB Progres FC juga akan mengikuti kompetisi lain di Jawa Tengah yang dijadwalkan berlangsung dalam waktu dekat ini. Dukungan masyarakat Pacitan sangat diharapkan supaya Progres FC kembali mencatatkan prestasi sekaligus membawa nama baik Kabupaten Pacitan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *