PACITAN,wartakita.co- Diduga berenang di sungai, 2 orang pelajar di Kecamatan Arjosari, Pacitan dilaporkan terseret arus banjir pada Sabtu (8/10) siang. Korban hilang bernama Hidayatul Nasrullah (13 thn) dan Dika Distira Darmaji (11 thn). Keduanya merupakan pelajar asal Dusun Sinoman, Desa Jatimalang, Arjosari.
Dari keterangan kepolisian, kedua korban bersama 2 rekannya Hafiz dan Ahmad bermain di sekitar aliran sungai Dusun Kulak, Desa Tremas. Korban kemudian berenang saat arus sungai sangat deras.
“Korban mandi atau berenang di aliran sungai yang pada saat itu dalam keadaan banjir. Namun, rekannya tidak ikut berenang karena takut dan menunggu ditepi sungai. Selang 30 menit kemudian kedua korban terlihat terseret arus. Sekitar 30 meter dari tempat berenang kedua korban terlihat tenggelam,” ujar Iptu Amrih Widodo, Kapolsek Arjosari.
Melihat rekannya tenggelam, terang Amrih, rekan korban memberitahukan pada orang tuanya di sekitar lokasi. Setelah berusaha mencari korban tidak ketemu, saksi kemudian melapor pada pihak berwajib.
“ Supriyanto orang tua saksi berusaha melakukan pencarian disepanjang aliran sungai namun tidak diketemukan kedua korban, setelah itu kejadian dilaporkan ke pemerintah Desa Jatimalang dan selanjutnya di laporkan ke Polsek Arjosari,” jelasnya.
Masyarakat bersama petugas gabungan TNI/Polri dan BPBD Pacitan menyisir sepanjang aliran grindulu untuk mencari keberadaan korban. Upaya pencarian membuahkan hasil salah satu korban diketemukan.
“Sekitar jam 15.00 WIB korban atas nama Hidayatul Nasrullah diketemukan dalam keadaan meninggal dunia di aliran sungai Grindulu tepatnya di Dusun Blunding, Desa Semanten. Korban selanjutnya dievakuasi dan dibawa ke Puskesmas Arjosari Untuk dilakukan pemeriksaan luar,” tegas Amrih.
Sampai saat ini masyarakat bersama petugas gabungan masih melakukan pencarian terhadap 1 korban hilang. Sedangkan seorang korban yang diketemukan meninggal dunia sudah di bawa ke rumah duka untuk segera dimakamkan.