Tanpa Pemain Liverpool, Inggris Lumat Iran 6-2

Ingris vs Iran berakhir 6-2.

SEPAKBOLA, wartakita.co- Inggris membuka laga piala dunia 2022 dengan meyakinkan. The Tree Lion ini sukses mengalahkan wakil Asia, Iran dengan skor telak 6-2. Gol-gol Inggris diciptakan oleh 5 pemain berbeda. Yakni, Bellihgham, Saka, Sterling, Rashdord dan J. Grealish. Sedangkan 2 gol balasan Iran dicetak oleh Taremi.

Sejak peluit penanda dimulainya pertandingan berbunyi, anak asuh Southgate berusaha mengendalikan permainan. Berbagai upaya yang dilakukan Sterling cs beberapa kali mengancam gawang Iran.

Namun, gol pertama Inggris baru datang pada menit ke 35. Adalah Bellingham yang berhasil memecah kebuntuan. Menerima umpan silang dari sisi sebelah kanan pertahanan Iran, pemain Dortmun itu sukses membuka pesta gol Inggris melalui tandukan kepala.

Setelah gol pertama, Inggris kembali menambah keunggulan melalui Saka pada menit ke-43. Pemain Arsenal itu sukses mencetak skor melalui sepakan keras kaki kiri hasil bola liar dari sundulan Maguire.

Sebelum paruh pertama usai, Sterling menambah derita Iran. Pemain baru Chelsea itu sukses mencetak gol ketiga Inggris melalui serangan balik cepat. Skor 3-0 bertahan hingga jeda.

Pada paruh kedua Iran berusaha bangkit. Mereka berusaha keras mengejar ketertinggalan. Usaha Iran tampak akan membuahkan hasil setelah pada menit ke-61, Taremi sukses menciptakan gol untuk memperkecil ketertinggalan.

Merespon gol Iran itu, Inggris kian menggencarkan serangan. Saka kembali memperlebar skor semenit kemudian. Tak berhenti disitu, pemain pengganti Rashford dan Grealish berhasil mencetak gol kelima dan keenam Inggris. Pada tambahan waktu Iran sukses menipiskan jarak melalui gol yang diciptakan Taremi dari titik putih pada menit ke-90+3.

Keunggulan Inggris 6-2 ini bertahan hingga pertandingan usai. Kemenangan Inggris ini menempatkannya pada puncak papan klasemen sementara Grup B Piala Dunia Qatar. Kemenangan Inggris ini pula dicatatkan tanpa satupun pemain Liverpool. Handerson, Alexander Arnold hanya duduk dibangku cadangan.

Bagi Qatar, kekalahan ini akan menyulitkan mereka lolos ke babak selanjutnya. Sebab, pada 2 pertandingan berikutnya Iran akan menghadapi Wales dan Amerika Serikat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *