PACITAN,wartakita.co- Ratusan Jemaah Calon Haji (JCH) Pacitan berangkat ke tanah suci pada Rabu (24/5/2023). Diluar pemberangkatan Calon Haji hari ini, terdapat sejumlah orang yang gagal berangkat karena beberapa faktor.
Satu diantaranya karena yang bersangkutan sama sekali belum melakukan vaksinasi Covid-19. Kegagalan calon jemaah ini diungkap oleh Mutongin, Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kantor Kemenag Pacitan.
Menurut Mutongin tiap calon jemaah minimal sudah melakukan vaksinasi dua dosis. Mereka yang sudah vaksin satu dosis masih berpeluang berangkat haji pada bulan depan.
“Ada yang belum vaksin sama sekali jadi dipastikan tidak bisa berangkat karena tidak nuntut waktunya,” ujar Mutongin pada Senin (22/5/2023).
Mutongin menjelaskan ada tiga orang calon jemaah yang belum memenuhi vaksin lengkap. Satu orang belum pernah vaksin dan dua orang lainnya telah vaksinasi satu dosis. Ketiganya kata Mutongin telah menyelesaikan pembiayaan pada tahap kedua.
“Insyaallah vaksin lanjutan mereka akan diselesaikan saat pemeriksaan kesehatan tanggal 27 Mei oleh Dinas Kesehatan nanti,” tegas Mutongin.
Diketahui, Jemaah Calon Haji Pacitan yang berangkat ibadah ke tanah suci hari ini sejumlah 164 orang. Dua orang lain yang dijadwalkan berangkat bersama rombongan batal karena sakit. Dari catatan Kemenag Pacitan sebanyak 56 CJH akan berangkat gelombang ke dua pada 9 Juni mendatang. (Mg/red).