Kecelakaan Mengerikan Mobil Bermuatan Minyakita di Pacitan, Sopir Meninggal Dunia

Mobil bak terbuka rusak parah usai menabrak pembatas jalan dan pohon di jalan Pacitan-Ponorogo di Desa Gedangan, Tegalombo pada Jumat (24/5) kemarin. (Foto/Istimewa).

PACITAN,wartakita.co- Kecelakaan maut dialami kendaraan Daihatsu Grand Max bermuatan Minyakita di Pacitan, Jumat, (24/5) kemarin. Insiden mengerikan itu menyebabkan sopir meninggal dunia di lokasi kejadian.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Pacitan, Aiptu Jani Agus Siswanto menjelaskan, kecelakan tunggal itu berawal ketika mobil pikap yang dikemudikan Anang Setiawan, Warga Desa Karangan, Kecamatan Balong, Ponorogo hendak mengantar Minyakita ke Pacitan.

Naas, sesampainya di Tempat kejadian Perkara (TKP) Desa Gedangan, Tegalombo, pengemudi diduga kehilangan kendali kemudi. Sehingga menabrak pembatas jalan dan pohon di tepi jalan Pacitan-Ponorogo.

“Diduga sopir mengantuk saat memasuki jalan berkelok kondisi licin usai hujan. Lalu kendaraan oleng ke kiri hingga menghantam beton pembatas dan pohon,” katanya

Baca juga : Soal Koalisi Demokrat di Pilbup Pacitan 2024, Ini Penjelasan Mas Aji

Kerasnya benturan, diduga jadi penyebab sopir Pick up bernopol AE 8020 SJ tewas di TKP. Korban meninggal usai terjepit bodi kendaraan yang ringsek.

“Di lokasi kejadian (sopir) sudah dalam kondisi meninggal dunia karena mengalami luka serius akibat benturan keras yang dialaminya,” tandasnya.

Kasat Lantas Polres Pacitan AKP, Nur Rosid meminta kepada pengendara meningkatkan kehati-hatiannya saat berkendara. Selain itu, jika tubuh mulai lelah atau mengantuk agar beristirahat terlebih dahulu baru melanjutkan perjalanan.

“Untuk menghindari kejadian tidak diinginkan perlu kehati-hatian saat berkendara,” kata Nur Rosid.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *