Penjual Mie Ayam Meninggal Mendadak, Polisi Duga Kelelahan

Petugas gabungan evakuasi penjual mie ayam yang ditemukan meninggal dunia di lapaknya. (Foto/Istimewa).

PACITAN,wartakita.co- Seorang penjual Mie Ayam di Pacitan dilaporkan meninggal dunia saat berjualan. Pria bernama Mohammad Wanto, itu diketahui sudah tak bernyawa
diwarung Mie Ayam miliknya yang berada RT. 01 Rw. 01 Dusun Krajan Desa, Ketro Kecamatan Kebonagung.

Informasi terhimpun Warga Dusun Wonojoyo Desa, Ketro Kebonagung ditemukan tertidur dilantai warung mie ayam miliknya. Namun saat coba dibangunkan salah seorang pengunjung, korban tak kunjung bangun.

“Setelah saya cek kondisinya sudah dalam keadaan kaku dan meninggal dunia,” kata Santoso, salah seorang saksi mata kepada kepolisian setempat.

Baca juga : Elit PDIP Pacitan Bertemu Rakhman Wijayanto, Bahas Apa?

Mengetahui korban tidak bernyawa, Santoso berteriak memanggil warga setempat, Selanjutnya kejadian tersebut dilaporkan di Kantor Polsek Kebonagung. “dia diduga meninggal karena kelelahan berjualan,” kata Kapolsek Kebonaguang AKP Giyarno mengatakan

Menurut Giyarno, berdasarkan keterangan petugas medis Puskesmas Ketrowonojoyo, korban sudah seringkali keluar masuk rumah sakit karena penyakit komplikasi paru- paru yang diderita sejak lama. Dalam pemeriksaan tidak diketemukan luka atau tanda tanda kekerasan pada bagian tubuh korban.

“Sebelum berangkat berjualan Mie Ayam korban sudah mengeluh kepada keluarga bahwa dadanya agak terasa sakit dan sesak,” tandasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *