PACITAN,wartakita.co- Gema shalawat menyeruak di dalam ruang rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon di gedung Gasibu Swadaya, Senin (24/9) malam. Ini menyusul ajakan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pacitan nomor urut 2 untuk memanfaatkan momentum Maulid Nabi Muhhamad SAW seraya memohon keberkahan Allah SWT.
“Bulan ini adalah bulan yang sangat baik, dan pada kesempatan malam hari ini kami mengajak semua untuk bershalawat,” kata Indrata Nur Bayuaji, calon bupati nomor urut 2.
Selesai bershalawat, paslon petahana itu menyampaikan apresiasi kepada semua elemen masyarakat Pacitan atas partisipasi dan dukungan dalam mensukseskan pesta demokrasi sekaligus pemerintahan Indrata Nur Bayuaji-Gagarin selama 3 tahun 5 bulan terakhir ini.
“Kami menyampaikan terimakasih atas kepercayaan dan dukungan seluruh masyarakat Pacitan. Terimakasih untuk KPU dan Bawaslu serta elemen masyarakat Pacitan yang akan sama-sama mensukseskan Pilkada serentak 2024. InsyaAllah prosesnya berjalan baik, karena proses yang baik akan menghasilkan hasil yang baik,” tambah Mas Aji, sapaan akrab Indrata Nur Bayuaji.
Baca juga : Ini Hasil Pengundian Nomor Urut Paslon Peserta Pilbup Pacitan 2024
Bupati Pacitan ke-33 itu menyadari kepemimpinannya masih belum sempurna. Ia pun bertekad untuk menyelesaikan tugas yang belum tuntas ketika berhasil memenangkan kontestasi Pilbup Pacitan tahun 2024.
“Kami pasangan Nyawiji-Sumrambah pada malam hari ini juga menyampaikan mohon maaf apabila masih ada hal-hal yang kurang, untuk itu kami mohon doa restunya kepada panjenengan semua mudah-mudahan InsyaAllah dengan kerja keras dan doa restu masyarakat Pacitan kami bisa menyelesaikan PR (pekerjaan rumah) yang tersisa,” tegas Mas Aji.
Diketahui, dalam rapat pleno terbuka KPU Pacitan menetapkan hasil pengundian nomor urut 1 untuk Paslon Ronny Wahyono-Wahyu Saptonohadi dan nomor urut 2 adalah Paslon Indrata Nur Bayuaji-Gagarin Sumrambah. Kedua Paslon peserta Pilbup Pacitan ini akan bertarung memperebutkan hati, pikiran dan suara masyarakat Kota 1001 Goa pada 27 November 2024 mendatang.
Paslon nomor 1 Ronny-Wahyu diusulkan tiga partai politik yakni NasDem, PKS dan PPP. Sedangkan Paslon nomor 2 Aji-Gagarin diusulkan 7 partai politik meliputi PAN, Hanura, Gerindra, Demokrat, PDI Perjuangan, Golkar dan PKB.