Anak Transmigran Resmi Jadi Ketua DPRD Pacitan

Arif Setia Budi, Ketua DPRD Pacitan tandatangani berita acara sumpah/janji pimpinan DPRD Pacitan, Rabu (9/10) siang. (Foto/wartakita.co).

PACITAN,wartakita.co – Seorang anak transmigran resmi menjabat Ketua DPRD Pacitan. Dia adalah Arif Setia Budi, seorang politisi Partai Demokrat. Pria yang lebih dikenal dengan nama sapaan ASB itu dilantik sebagai Ketua DPRD pada Rabu (9/10) siang.

Baca juga : Buruh Tani Penerima Manfaat BLT DBHCHT di Pacitan Tahun 2024 Meningkat

Pria kelahiran Jatigunung, Pacitan tahun 1984 silam itu, tercatat sebagai legislator termuda di jajaran Ketua DPRD Pacitan sejak era reformasi. ASB juga jadi satu-satunya politisi di kursi Ketua DPRD Pacitan, yang bukan dari kalangan mapan dan terpandang.

Diusia 12 tahun, ASB kecil sudah merasakan kehidupan keras ketika ikut orang tuanya, Djumadi dan Sutirah transmigrasi ke Teluk Belengkong, Indragiri Hilir, Riau. Migrasi ke luar pulau Jawa, jalan yang dipilih keluarganya demi mensukseskan program transmigrasi di masa pemerintahan Suharto.

“Dulu kan orang tua merupakan jogoboyo atau perangkat desa kalau sekarang, karena waktu itu tidak ada warga yang bersedia mengikuti program transmigrasi, orang tua memutuskan untuk kami sekeluarga merantau ke Riau,” kata ASB kepada wartakita.co pada Rabu (8/10).

Baca juga : BPS Catat Angka Kemiskinan Pacitan Tahun Ini Turun 0,57 Persen

Tempaan kehidupan khas di tempat perantauan, diakui ASB turut andil dalam mencapai kesuksesan di tingkat tertinggi di lembaga legislatif daerah Pacitan. Selalu bekerja keras dan pantang putus asa tertanam dalam jiwanya.

Sempat gagal di Pileg 2014, ASB membuktikan bahwa usaha tak akan pernah mengkhianati hasil. Di Pemilu 2019, ASB kembali berkompetisi dan sukses meraih suara tertinggi di Dapil Tulakan-Kebonagung.

ASB kemudian dipercaya jadi Ketua Fraksi Demokrat di periode pertamanya sebagai wakil rakyat. Pun, tak lama berselang dia dipercaya untuk menjabat Sekretaris DPC Demokrat Pacitan.

Tahun 2024 karir politik Bapak dua anak itu makin terlihat. Suami Aneng Wuri Rizka Afrinatika, itu tercatat sebagai dua besar peraih suara tertinggi anggota DPRD Pacitan terpilih. Capaian dan pengalamannya, menempatkan ASB di kursi Ketua DPRD periode 2024-2029.

“Allhamdulillah, bersyukur kepada Allah. Amanah ini berkat doa terbaik dari semuanya, tentu orang tua dan keluarga yang paling utama. Terimakasih banyak, kami mohon doa dan dukungan untuk menjalankan amanah dengan sebaik mungkin,” jelasnya.

Baca juga : Bantuan Alsintan DBHCHT 2024 Menyasar Ratusan Kelompok Tani Tembakau Pacitan

Prosesi pengambilan sumpah dan janji ASB bersamaan dengan tiga pimpinan DPRD lainnya. Yakni Lancur Susanto, Wakil Ketua dari Golkar, Heru Setyanto, Wakil Ketua PDI Perjuangan dan Fibi Irawan Wakil Ketua dari PKB.

Selamat untuk ASB dan pimpinan DPRD lainnya. Prestasimu bakal jadi kebanggaan keluarga transmigran. Ingat, aspirasi dan harapan besar rakyat di pundakmu. Angkat derajatnya dan wujudkan Pacitan yang semakin Maju, Sejahtera dan Bahagia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *