PACITAN,wartakita.co- Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji mengunjungi kegiatan perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke 77 di Desa Plumbungan, Kecamatan Kebonagung Sabtu (27/8) kemarin. Orang nomor satu di kota berjuluk 1001 gua itu membuka pameran produk Usaha Kecil Menengah di lapangan desa setempat.
Bupati Aji tampak antusias dengan produk unggulan UKM yang dipamerkan melalui stand pameran Agustusan. Dia juga mengapresiasi kreatifitas masyarakat dalam hal mengoptimalkan potensi desa.
Bupati Aji, menyadari membangun dan memajukan sebuah desa tidaklah mudah. Terlebih, bagi desa dengan wilayah yang masih terbilang sulit dijangkau masyarakat umum. Menurutnya, membutuhkan kerja keras, kreativitas dan perjuangan tanpa lelah.
“Plumbungan ini ibaratnya seperti Kabupaten Pacitan di Provinsi Jawa Timur. Terpencil lokasinya, tetapi mempunyai potensi untuk menjadi daerah maju. Maka jangan berkecil hati, kalau kita punya semangat bersama maka Insya Allah Plumbungan tidak kalah dengan desa lainnya,” ujar Mas Aji.
Kebersamaan, kata Bupati Aji, jadi salah satu kunci membangun wilayah perdesaan. Sumber daya yang ada, lanjutnya, harus bisa dimaksimalkan untuk kesejahteraan bersama.
“Kalau seluruh masyarakat, pemerintahan bersama-sama dalam satu semangat yang sama, tujuan yang sama membangun dan memajukan desa, saya percaya akan bisa mendapatkan apa yang kita semua harapkan,” tegasnya.
Pameran produk unggulan UKM Desa Plumbungan melibatkan seluruh perwakilan Rukun Tetangga (RT) di wilayah setempat. Hasil pertanian dan potensi lainnya diolah sedemikian rupa menjadi produk berkualitas yang menjanjikan.