Peringati Hari Tari, Ratusan Seniman Beraksi di Pendapa Pacitan

Pertunjukkan seni tari di pendopo Djogokarjo peringati World Dance Day. (Foto/istimewa).

PACITAN,wartakita.co- World Dance Day pada 29 April dirayakan oleh seluruh seniman dunia. Di Pacitan ratusan seniman mengikuti pertunjukkan seni bertajuk Sendratari Panji kembang kuning yang diselenggarakan di Pendapa Djogokarjo Sabtu (29/04/2023) malam.

Para seniman yang tergabung dalam Paguyuban Seniman Tari Pacitan tampil mengesankan. Mereka sukses menghipnotis para penonton yang memenuhi halaman pendapa Pacitan.

“Bagus kalau ada hiburan tiap malam minggu karena banyak atraksi penari yang menghibur,” kata Yanti, salah satu penonton di lokasi kejadian.

Para penari menunjukkan penampilan yang atraktif selama 1 jam. Meski terbilang singkat namun sebagian besar penonton puas dengan hiburan libur lebaran ini.

“Sayangnya waktunya singkat, kalau bisa durasinya ditambah lagi supaya yang datang belakangan masih bisa menikmati sajian tarian tersebut,” sambung Agusti.

Even World Dance Day ini merupakan yang pertama di gelar di Pendapa Pacitan. Hari tari sedunia ini direncanakan digelar rutin tiap tahun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *