PACITAN,wartakita.co- Pemerintah Kabupaten Pacitan terus memberikan perhatian di sektor pertanian. Kali ini para petani di Kelurahan Sidoharjo, Pacitan dilatih memproduksi pupuk organik cair pengendali hama tanaman.
Pelatihan melibatkan puluhan petani yang tergabung dalam kelompok Sidho Makmur Lima. Tak hanya teori, para petani juga berkesempatan meramu bahan-bahan organik jadi obat pemberantas hama hingga aplikasi pada tanaman.
“Petani juga diajari membuat pestisida nabati dan praktek langsung ke komoditas terutama tanaman tembakau,” kata Joko Rinanto, Kabid Perkebunan Pacitan.
Melalui pelatihan ini para petani punya bekal untuk membudidayakan berbagai tanaman tanpa takut akan ancaman hama.
“Mudah-mudahan petani bisa menerapkan hasil pelatihan secara berkelanjutan, berkembang jadi bisnis menguntungkan bagi kelompok tani,” tegas Joko.
Diketahui, selama ini hama jadi salah satu momok bagi para petani. Selain sulit dikendalikan, serangan hama seringkali mempengaruhi produktifitas pertanian.