PACITAN,wartakita.co- Aksi bersih sampah oleh para Mahasiswa Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Pacitan patut di acungi jempol, setelah gelaran event Rawat Jagad.
Kepedulian para mahasiswa STKIP PGRI Pacitan ini selaras dengan tema rawat jagad yaitu alam dan lingkungan.
Baca juga :
- Mas Bupati Top! Festival Rawat Jagat Disebut Terobosan Hebat
- Festival Rawat Jagat, Perpaduan Seni dan Pelestarian Alam
- Pedagang Sambut Festival Rawat Jagat dengan Riang Gembira
Aldi Fatkhanudin, salah satu koordinator aksi kebersihan dari Kampus ternama di Pacitan mengatakan, bahwa aksinya membersihkan sampah sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan alam sesuai dengan tema rawat jagad.
“Ini merupakan bentuk sumbangsih kita kepada pemerintah sekaligus mengedukasi masyarakat Pacitan untuk selalu menjaga alam dan lingkungan Pacitan,” kata Aldi Fatkhanudini, Sabtu (29/7).
“Jangan meninggalkan sampah sembarangan dimanapun kita berpijak, jadi bila hadir dikegiatan harus jaga kebersihan – datang bersih pulang bersih. Bila di sandingkan dengan tema rawat jagad ini sangat pas,” tambahnya.
Lebih lanjut, Aldi menekankan bahwa kepedulian terhadap alam dan lingkungan perlu di pertahankan dan dilestarikan. Mahasiswa STKIP PGRI Pacitan kampanyekan satu aksi satu perubahan, stop sampah rawat alam dan datang bersih pulang bersih.
“Ini sesuai dengan apa yang di katakan oleh Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji di panggung tadi,bahwa kita semua perlu menjaga alam dan lingkungan. Karena Pacitan yang kita cintai ini adalah kota peraih Adipura dan kota wisata, jadi harus di jaga alam dan lingkungannya,” pungkasnya.