Anies Baswedan : Pengunjung Museum SBY Bakal Terkesan

Anies Baswedan sebut wisatawan akan terkesan setelah mengunjungi Museum dan Galeri Seni SBY*Ani. (Foto/wartakita.co).

PACITAN,wartakita.co- Anies Rasyid Baswedan jadi salah satu tamu penting dalam peresmian Museum dan Galeri Seni SBY*Ani di Pacitan Kamis (17/8/2023) malam. Anies diketahui hadir bersama Wakil Presiden RI ke 10 dan 12, Jusuf Kalla dan disambut langsung Agus Harimurti Yudhoyono.

Baca juga : Harga Tiket Rp 25 Ribu-Rp 100 Ribu, Ini yang Disuguhkan Museum SBY Ani

Usai peresmian, Anies Baswedan menyempatkan berkeliling ke seluruh ruang Museum Kepresidenan SBY. Anies meyakinkan museum bertaraf Internasional ini beri pengalaman mengesankan bagi pengunjungnya.

“Informasinya lengkap, ilustrasinya lengkap. Memasuki museum ini pasti keluar dengan pengalaman yang mengesankan,” kata Anies Kamis (17/8) lalu.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu mengucapkan selamat kepada SBY beserta keluarga atas tuntasnya pembangunan Museum yang menurutnya akan bermanfaat dan mengedukasi.

“Insya Allah akan bermanfaat,” tambahnya

Baca juga : Ini Keistimewaan Museum Kepresidenan SBY di Pacitan

Museum dan Galeri Seni SBY Ani kini telah dibuka untuk publik. Wisatawan bisa berkunjung ke museum yang menyimpan kisah perjalanan Presiden RI ke 6 SBY. Wisata edukasi ini buka tiap hari kecuali hari Selasa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *