Kenaikan IPM Spirit Tambahan Hadirkan Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat Pacitan

(Foto/Dok. Bupati Aji bersama para pendidikan di HUT PGRI).

PACITAN,wartakita.co- Nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Pacitan tahun 2023 menyentuh angka 70,94. Jumlah ini naik 0,75 poin dari tahun sebelumnya sebesar 70,19.

Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji menyambut positif tren kenaikan IPM Pacitan. Menurutnya itu jadi tanda program pemerintah daerah, baik program kesehatan, pendidikan, hingga ekonomi bermanfaat untuk masyarakat.

“Sehingga IPM di Pacitan mulai naik,” kata Bupati Aji pada wartawan.

Baca juga Upaya Pencegahan Korupsi Kabupaten Pacitan Rangking 8 di Jatim

Orang nomor satu di Pemkab Pacitan itu memastikan pemerintah terus berupaya menaikkan IPM. Salah satu upayanya dengan melibatkan Badan Pusat Statistik (BPS). Tunjuannya untuk membedah satu per satu dimensi atau variabel pembentuk IPM, pun menemukan solusinya.

 

“Bukan sekedar angka, namun solusi untuk pembangunan Pacitan agar lebih maju dan unggul,” tambahnya.

Mas Aji melihat dimensi Harapan Lama Sekolah (HLS) dan Rata-rata Lama Sekolah (RLS) sabagai patokan. Pada Dimensi HSL penduduk umur 7 tahun naik 0,02 tahun dibandingkan tahun sebelumnya. Dari 12,66 tahun menjadi 12,68 tahun.

Sedangkan RLS penduduk umur 25 tahun ke atas naik 0,06 tahun, dari 7,82 tahun menjadi 7,88 tahun.

“Yang utama masyarakat Pacitan bisa mengakses pendidikan hingga menempuh pendidikan tinggi, ini yang akan terus didorong untuk ditingkatkan,” paparnya.

Baca juga : Lomba Puisi dan Kreasi Video, Upaya Tanamkan Antikorupsi bagi Pelajar

Demi meningkatkan dimensi pendidikan yang saat ini masih menjadi PR pemerintah daerah. Pihaknya membuka diri lebar-lebar bila ada Universitas Negeri yang membuka program studi di luar kampus utama (PSDKU), pun bila harus melalui penyusunan Memorandum Of Understanding (MOU) terlebih dahulu.

“Kami membuka diri, masih ada beberapa PR( IPM) yang harus kita perbaikan,” tandasnya

Kenaikan IPM ini menempatkan Pacitan dalam daftar 29 kabupaten dengan nilai IPM tinggi di Jawa Timur. Selain itu, kualitas hidup warga Kabupaten Pacitan meningkat dalam empat tahun terakhir. (Adv).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *